Berita terkini dalam kunjungan ke Papua Barat, Presiden Jokowi turut meresmikan jembatan Youtefa, yang menjadi ikon Kota Jayapura. Jembatan tersebut diresmikan bersamaan dengan hari Sumpah Pemuda ke-91. Demi Papua yang Lebih Maju Presiden Jokowi berharap jembatan dapat berfungsi sebagai pendorong peningkatan ekonomi masyarakat. Hal tersebut disampaikan dalam pidato peresmian jembatan Youtefa tersebut, pada Senin (28/10/2019). Bertepatan dengan hari Sumpah Pemuda, Presiden juga menyerukan agar seluruh Nusantara menyatukan tekad untuk membangun Indonesia berbangsa satu bangsa Indonesia, berbahasa satu bahasa Indonesia dan bertanah air satu tanah air Indonesia. Termasuk salah satunya membangun Indonesia dan Papua. Kedatangan Presiden Jokowi ke Papua sendiri kali ini merupakan yang ke-13 kalinya. Dalam kesempatan tersebut presiden juga meminta seluruh masyarakat Papua untuk memupuk kebersamaan dalam upaya menjaga dan membangun Papua yang lebih baik. Pembangunan Papua nantinya dih...